Kolaborasi KTM-Bajaj Akan Meramaikan Pasar Motor Listrik

  • 23/08/2019
  •  319 views

motor listrik bajaj ktm motor listrik bajaj ktm - Kolaborasi KTM-Bajaj Akan Meramaikan Pasar Motor Listrik

Peralihan kendaraan dengan tenaga listrik tidak hanya terjadi di pasar mobil, tapi juga sepeda motor. Di Indonesia, bahkan sudah ada beberapa produk yang dijual, seperti Honda PCX Electric, Viar Q1, dan Gesits.

Pabrikan India, Bajaj mengajak brand Austria, KTM berkolaborasi membangun produk baru. Kabarnya, kedua pabrikan tersebut akan melahirkan skuter listrik high-end.

Dan mengutip dari Moneycontrol.com, kolaborasi Bajaj-KTM juga akan melahirkan sebuah skuter listrik high-end. Hal itu diungkapkan langsung oleh Executive Director Bajaj Auto, Rakesh Sharma.

rencana motor listrik bajaj ktm rencana motor listrik bajaj ktm - Kolaborasi KTM-Bajaj Akan Meramaikan Pasar Motor Listrik

“Kami masih belum siap menyebut modelnya, skuter atau motor, tapi kami tengah bekerja sama dengan partner kami KTM untuk menciptakan motor listrik,” ujar Sharma.

Dengan demikian, masih ada kemungkinan bahwa mereka nantinya akan merilis naked-bike elektrik, seperti Harley-Davidson Livewire.

Riset Platform Baru

Kabarnya, basis motor listrik Bajaj-KTM ini akan berada di India. Karena masih pengembangan, produksinya masih dilakukan pada 2022 mendatang. Mengingat sebelumnya, kolaborasi Bajaj-KTM sempat dikabarkan tengah mengembangkan platform motor listrik. Dengan baterai 48 volt, tenaga yang dihasilkan mencapai 4-13,5 hp.

Menarik kita tunggu nih Webikers, seperti apa hasilnya…

motor listrik bajaj ktm tampak samping bajaj ktm motor listrik tampak samping - Kolaborasi KTM-Bajaj Akan Meramaikan Pasar Motor Listrik

Sumber [ Otosia ]

Related post

Return Top