Motor Baru MV Agusta Superveloce 800

  • 07/12/2018
  •  386 views

Image00043 - Motor Baru MV Agusta Superveloce 800

Sejarah adalah refleksi waktu yang tercipta dari kenangan, namun pada saat yang sama, ia juga memungkinkan kita untuk menilik masa depan. MV Agusta telah memiliki catatan yang patut diperhitungkan selama perlombaan kompetitif: 37 kali memegang juara dunia dengan kemenangan yang legendaris dan keberhasilan dalam melewati berbagai tantangan yang sulit. Seluruh emosi yang disalurkan ke dalam penciptaan sang legenda “Meccanica Verghera”.

Image00061 Image00061 - Motor Baru MV Agusta Superveloce 800

MV Agusta Superveloce 800 pertama kali muncul dalam bentuk konsep di ajang pameran motor EICMA. Konsep tersebut adalah rintisan dari model yang nantinya akan diproduksi pada pertengahan tahun 2019. Karena karakteristik estitika dan tekniknya yang unik, Superveloce 800 dipercaya akan menjadi salah satu model motor paling komprehensif dan original sepanjang sejarah perusahaan ini.

Image00081 Image00081 - Motor Baru MV Agusta Superveloce 800

Garis bodi Superveloce 800 adalah hasil interpretasi modern dari warisan garis motor MV Agusta yang ikonik, yakni perpaduan antara unsur vintage dan kontemporer. Fairing serat karbonnya menyelimuti bentuk mesin yang ramping dan fungsional dengan sangat natural. Fairing atas dengan bentuk yang klasik mengingatkan kita pada desain khas tahun 1970-an, dilengkapi dengan windshield plexiglass dan lampu depan berwarna kuning yang merupakan lampu twin-function berteknologi canggih full LED Poly-Ellipsoidal.

Image0009 Image0009 - Motor Baru MV Agusta Superveloce 800

Lampu DRL-nya yang juga LED dipasang di dalam cover kluster instrumen baru. Tail fairing yang elusif, ringan, dan minimalis bertumpu pada sub-frame baru yang memungkinkan pengendara untuk mengubah motor dari versi single seat menjadi dual seat. Salah satu detail yang menarik perhatian adalah lampu belakang LED bentuk bulat terbaru yang nampak elegan dan khas.

Sumber [ MV Agusta ]

Lihat Laman Indeks Motor MV Agusta

Related post

Return Top