Honda Upgrade NC750X, X-ADV, CB1000R, dan CB125R Sekaligus untuk 2021

  • 12/11/2020
  •  257 views

Honda Upgrade NC750X, X-ADV, CB1000R, dan CB125R Sekaligus untuk 2021 x adv 2021 - Honda Upgrade NC750X, X-ADV, CB1000R, dan CB125R Sekaligus untuk 2021

Honda mengumumkan keputusannya untuk mengupgrade NC750X dan X-ADV untuk 2021 yang akan semakin mengaburkan perbedaan sepeda motor biasa dan skutik. Keduanya menggunakan mesin parallel-twin 750 cc yang mengeluarkan tenaga 58 bhp dan gearbox DCT yang terakhir kita lihat pada peluncuran skutik Forza 750 yang menandakan peningkatan power dan tunduknya kedua motor ini pada regulasi emisi Euro5.

NC750X mengombinasikan kegesitan dan kepraktisan skutik dengan tampilan motor pada umumnya. Versi yang terbaru memiliki rasio yang lebih rendah untuk tiga gir pertamanya dengan penurunan bobot sebesar 6 kg yang pastinya berpengaruh terhadap kelincahan motor. Sementara itu, ketiga gir top dibuat lebih tinggi untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar.

Ride-by-wire throttle terbaru menandai adanya 3 mode riding, yakni Sport, Rain, dan Standard yang akan menyesuaikan pemetaan throttle dan pola operan gigi gearbox dengan kondisi jalanan, serta satu mode User yang bisa Anda kustomisasi. Kontrol traksinya kini lebih mudah disesuaikan dengan adanya pilihan tiga level atau bisa dimatikan secara total.

Honda juga menyematkan box bagasi tambahan sebesar 1 liter di bagian tangki sehingga kapasitas bawaannya mencapai 23 liter.

[Baca Juga]
Honda Rilis CRF250L dan CRF250 Rally Terbaru, Apa Saja Perubahannya?

NC750X 2021 nc750x 2021 - Honda Upgrade NC750X, X-ADV, CB1000R, dan CB125R Sekaligus untuk 2021

Jika NC750X meleburkan sepeda motor biasa dengan skutik, X-ADV lebih terlihat seperti skutik yang akan bermetamorfosa seperti sepeda motor dengan gaya adventure atau petualangnya yang sangat kental. X-ADV juga akan dapat mesin 750 cc terbaru dan gearbox CT dengan ride-by-wire namun dengan tambahan riding mode Gravel untuk jalur off-road.

X-ADV juga mendapat konektivitas smartphone terbaru dari Honda yang dapat mengatur handphone Anda dengan komando suara (kalau Anda beli headset pasangannya) yang akan memberikan akses ke panggilan, email, musik, dan GPS. Fitur ini juga bisa diatur lewat switchear dan LCD dash 5 inci warna terbaru.

Baik NC750X dan X-ADV hadir dalam warna baru Grand Prix red dan memiliki sedikit perubahan pada stylingnya. Kini X-ADV lebih terlihat menyerupai baby Africa Twin dengan sedikit sentuhan khas PCX.

[Baca Juga]
Lihat Gaya Baru Honda MSX125 Grom 2021

Honda CB1000R dan CB125R 2021

CB1000R Black Edition 2021 cb1000r black edition 2021 - Honda Upgrade NC750X, X-ADV, CB1000R, dan CB125R Sekaligus untuk 2021

CB1000R yang terlihat seperti kombinasi retro roadster dan supernaked garang mendapat styling dan perlengkapan baru, plus sebuah ‘Black Edition’. Dari segi power, mesinnya yang merupakan turunan dari Fireblade sekarang memiliki settingan injeksi bahan bakar baru demi respon throttle yang lebih halus dan power yang lebih ok. Sensor pembuangan di bagian downpipe membuatnya lolos uji emisi Euro5.

Motor ini juga mendapat tampilan baru dengan lampu depan teardrop menggantikan model bulat sebelumnya. TFT dash 5 inci full colornya baru dengan koneksi ke smartphone dan voice command lewat headset. Ada pula cover radiator aluminium yang kini lebih pendek.

Di bagian belakang, ada subframe aluminium baru dan velg 7 palang aluminium casting menggantikan versi 5 palang.

Black Edition 2021 tentu saja memiliki warna keseluruhan hitam. Khusus untuk model ini, ada quickshifter, windshield, dan cover jok belakang bawaan.

CB125R 2021 cb125r 2021 - Honda Upgrade NC750X, X-ADV, CB1000R, dan CB125R Sekaligus untuk 2021

Sementara itu, CB125R kini dapat mesin 4 katup 124,5 cc berpendingin cairan yang mengeluarkan tenaga 14,8 hp, plus shock depan Showa Separate Function Big Piston yang menurut Honda pertama kali digunakan pada motor 125 cc.

[Baca Juga]
Honda H’ness CB350 Model Cafe Racer Meluncur Tahun Depan

Sumber [ MCN ]

Related post

Return Top