Daftar 10 Motor Terbaik di bawah 250cc Tahun 2020! Part 1

Satu per satu pabrikan sudah mengumumkan motor keluaran barunya untuk tahun 2021, tapi boleh lah kita tengok sedikit ke tahun lalu untuk lihat motor apa saja sih yang jadi primadona. Berikut adalah 10 deretan motor 250 cc ke bawah terpopuler 2020!

10. Honda CB250R (2.225 unit)

Duduk di posisi ke-10 adalah CB250R yang merupakan model terbaru dari CB series yang mengusung konsep Neo Sports Cafe. Motor Honda kelas 250 cc memang sangatlah populer sehingga turut berperan terhadap kesuksesan motor yang cocok bagi kalian yang senang gaya agak sporty dengan shock upside down dan kaliper radial.

[Webike Shopping]
Cek sparepart CB250R di sini

9. Honda CBR250RR (2.595 unit)

Supersport Honda 250 cc CBR250RR duduk di posisi ke-9. Motor ini adalah yang pertama menggunakan throttle elektronik untuk beberapa mode riding di kelas 250 dan kini juga memiliki shock USD yang sedang ngetrend. Popularitasnya belum surut berkat performa tangguh dan tampilannya yang garang.

8. Yamaha Majesty S (2.625 unit)

Majesty S 155 cc adalah salah satu skutik yang booming beberapa tahun terakhir karena punya keluwesan motor 125 cc dan juga apik dipakai di jalanan dengan permukaan yang bermacam-macam.

[Webike Shopping]
Cek sparepart Majesty S di sini

7. Suzuki V-Strom 250 (3.079 unit)

Di posisi ke-7 adalah V-Strom 250, motor pertama gaya adventure di 250 cc! Hingga beberapa waktu lalu, model adventure lekat dengan cc besar, sehingga ketika si V-Strom ini muncul, pabrikan lain pun langsung mengikuti. Windshield, handguard, bracket box, dan sparepart bawaan adventure pasti bikin mupeng!

[Webike Shopping]
Cek sparepart V-Strom 250 di sini

6. Kawasaki ZX-25R (3,089 unit)

ZX-25R boleh jadi motor yang paling dibicarakan tahun 2020 dan memang terbukti dari penjualannya yang masuk ke-10 besar. Mesin empat silinder 250 cc yang langka disatukan dengan komponen elektronik kelas wahid membuatnya sangat dinanti-nantikan dan penjualannya diprediksi akan terus naik di tahun ini!

[Webike Shopping]
Cek sparepart ZX-25R di sini

Kesimpulan

Menurut Anda bagaimana tentang daftar ini? Kami kira ZX-25R akan ada di ranking yang lebih tinggi karena kepopulerannya. Kira-kira motor apa saja ya yang masuk 5 besar? Tunggu artikel kami selanjutnya!

wid_staff

Recent Posts

Modifikasi Honda Monkey 50cc Tangki Hijau Japan Custom Culture

Honda Monkey 50cc ini dimodifikasi dengan Set Shock Depan 27mm dari SP Takegawa. Shock depan…

22 hours ago

Team Aviobike by M2 Revo Janji Tampil Kuat di Spa

Team Aviobike by M2 Revo akan berusaha untuk menunjukkan potensi utuhnya di 8 Hours of…

22 hours ago

Rider Jagoan Lambrechts Absen Karena Cedera, JMA Umumkan Trio Rider untuk Spa EWC

JMA Racing Action Bike telah mengumumkan tiga rider mereka untuk mengikuti 8 Hours of Spa…

22 hours ago

Bincang Singkat EWC bersama Randy Krummenacher

Randy Krummenacher telah meraih banyak kesuksesan dalam kariernya, termasuk memenangkan FIM Supersport World Championship. Karir…

22 hours ago

Moriwaki Luncurkan Knalpot Performa Tertinggi Blade di Tokyo Motorcycle Show 2024

Moriwaki, salah satu produsen ternama asal Jepang, telah mengembangkan knalpot seri terbaru yang dinamakan Blade.…

4 days ago

Vietti-Ramus Ingin Kembali ke EWC Walau Jalani Le Mans Penuh Drama

Doriano Vietti-Ramus membuka diri untuk kembali mengikuti ajang FIM Endurance World Championship walau membalap di…

4 days ago