Lima Produk Unik Harley-Davidson yang Kamu Tidak Ketahui!

  • 08/11/2019
  •  374 views

Produk Unik Harley-Davidson yang Tidak Kamu Ketahui! harley davidson jadul - Lima Produk Unik Harley-Davidson yang Kamu Tidak Ketahui!

Harley-Davidson dikenal di seluruh dunia berkat motor cruisernya, tetapi pada awal perusahaan ini berdiri mereka memproduksi berbagai macam kendaraan dan mesin. Majalah Letterhead dari tahun 1905 mendeskripsikan Harley sebagai penyedia “sepeda motor, mesin sepeda motor, mesin kapal, baling-baling, dan karburator float otomatis.” Kemampuan untuk berubah dan beradaptasi demi memenuhi kebutuhan pelanggan selama lebih dari satu abad merupakan model bisnis utama Harley-Davidson. Artikel ini akan membahas lima kendaraan unik yang Harley-Davidson pernah buat di masa lalu.

Forecar

Forecar Harley-Davidson forecar harley davidson jadul - Lima Produk Unik Harley-Davidson yang Kamu Tidak Ketahui!

Forecar Harley-Davidson adalah motor roda tiga pertama yang dibuat oleh Harley-Davidson dari tahun 1913 hingga 1915 yang memang diperuntukkan untuk publik.

Kendaraan roda tiga pertama dari Harley-Davidson ini diberi nama Forecar dan digunakan sebagai kendaraan kurir dan dibuat untuk keperluan komersial. Forecar hanya sanggup bertahan tiga tahun dan memiliki satu model saja. Forecar Harley-Davidson menggunakan mesin twin cylinder dengan shock dan roda depannya diganti dengan box delivery roda dua yang langsung terhubung dengan stang. Forecar ini memiliki kapasitas muatan hingga 272 kg dan biasa digunakan untuk mengantarkan surat hingga bahan makanan.

[Baca Juga]
Honda Luncurkan CBR1000RR-R Fireblade dan Fireblade SP di EICMA 2019

Mesin Pemotong Rumput Worthington Overgreen

Mesin Pemotong Rumput Harley-Davidson untuk Worthington Mower Company  mesin pemotong rumput harley davidson - Lima Produk Unik Harley-Davidson yang Kamu Tidak Ketahui!

Worthington Mower Company memproduksi mesin pemotong rumput komersial yang ditenagai oleh mesin buatan Harley-Davidson.

Pada tahun 1929 Harley-Davidson mulai memasok mesin satu silinder dengan katup samping ke Worthington Mower Company untuk pemotong rumput seri Overgreen mereka. Charles Campbell Worthington mendirikan perusahaan pemotong rumput yang sukses pada saat pelatihan golf profesional mulai menjamur sebagai ganti dari domba pemakan rumput yang mereka anggap kinerjanya tidak efektif. Harley-Davidson menyuplai mesin ke Worthington sepanjang era Depresi Besar.

Utilicar

Utilicar Harley-Davidson utilicar harley davidson - Lima Produk Unik Harley-Davidson yang Kamu Tidak Ketahui!

Utilicar adalah salah satu kendaraan produksi Harley-Davidson yang tidak banyak diketahui orang dan dibuat dengan sasis mobil golf dengan kapasitas muatan belakang yang besar serta memiliki windshield.

Didasarkan pada Golf Car Model D, Harley-Davidson memulai debut Utilicar pada tahun 1966. Utilicar memiliki dua model, satu versi listrik untuk penggunaan di dalam pabrik dan versi berbahan bakar minyak yang digunakan di luar ruangan. Utilicar memiliki kapasitas muatan 340 kg dan versi berbahan bakar bensinnya dapat melaju dalam kecepatan 32 tenaga kuda. Lima kombinasi model cargo juga tersedia: flatbed, box kargo berbahan baja, box stake, box stake kargo, dan bracket box. Utilicar juga dapat dipesan dengan penutup fiberglass.

[Baca Juga]
Honda Menghadirkan CB4X Concept di EICMA 2019

Mesin Drone Rocket LR-64

Mesin Drone Rocket LR-64 Harley-Davidson mesin drone rocket lr 64 harley davidson - Lima Produk Unik Harley-Davidson yang Kamu Tidak Ketahui!

Drone ini tidak memiliki awak dan dibuat khusus untuk menjadi target latihan Militer AS dan ditenagai oleh mesin roket buatan Harley-Davidson.

Dimulai dari pertengahan tahun 60-an, AMF memiliki kontrak dengan Militer AS untuk membuat mesin roket kecil. Kontrak ini berlanjut hingga era merger AMF dengan Harley-Davidson (1969-1981) hingga seterusnya. Harley-Davidson pun memproduksi mesin kecil LR-64 selama hampir 30 tahun. Mesin ini digunakan untuk menggerakkan drone AQM-37A Supersonic milik Militer AS. Drone ini digunakan sebagai target sasaran jet tempur dalam pelatihan simulasi serangan misil balistik dari negara lain.

Kapal Tomahawk

Tomahawk Boats Harley-Davidson 1964 tomahawk boats harley davidson - Lima Produk Unik Harley-Davidson yang Kamu Tidak Ketahui!

Harley-Davidson membeli perusahaan pembuatan kapal Tomahawk pada 1961 karena kapasitas pembuatan fiberglass mereka yang cukup besar. H-D terus memproduksi kapal bersamaan dengan aksesoris motor hingga tahun 1965.

Tomahawk Boat Manufacturing Company di Tomahawk, Wisconsin dibeli oleh Harley-Davidson pada 1961. Harley-Davidson terus memproduksi kapal Tomahawk hingga 1965. Saat itu Harley-Davidson sedang berfokus pada pembuatan fiberglass untuk mobil golf, Servi-car dan bagian bodi sampingnya, termasuk juga fairing dan saddle bag sepeda motor. Kapal dibuat dalam berbagai versi panjang dan model yang berbeda mulai dari perahu mancing ukuran 3 meter hingga kapal pesiar ukuran 5 meter. Keduanya memiliki konfigurasi mesin luar dan dalam.

[Baca Juga]
Spesifikasi Yamaha Tricity 300 2020 Terbaru

Sumber [ Harley-Davidson ]

Related post

Return Top