YART Yamaha: Persiapan Menjelang Balapan

  • 20/11/2019
  •  108 views

YART Yamaha Bersiap untuk 8 Hours of Sepang yart yamaha bersiap untuk 8 hours of sepang - YART Yamaha: Persiapan Menjelang Balapan

YART Yamaha adalah salah satu tim unggulan FIM World Endurance Championship, tetapi tim asal Austria ini juga merupakan spesialis dalam membangun dan menyetel motor untuk balapan. Pasukan Mandy Kainz telah menyiapkan beberapa motor, di antaranya untuk Yamaha Sepang Racing yang merupakan salah satu kompetitor mereka di Malaysia bulan Desember mendatang.

YART Yamaha – yang berhasil finish di urutan keenam klasemen dan juara Suzuka 8 Hours 2019–memiliki reputasi gemilang di ajang ini sejak awal tahun 2000. Tim yang sekarang masih mengejar titel kedua di FIM EWC setelah menjadi juara tahun 2009 ini harus angkat kaki lebih awal di ronde pertama musim ini di Bol d’Or karena motor Yamaha #7 yang ditunggangi Loris Baz tergelincir dan jatuh setelah melibas tumpahan oli di atas trek.

“YART harus merakit motor baru untuk Sepang karena motor nomor 1 kami habis terbakar di Bol d’Or”, ujar manajer tim YART Mandy Kainz. “Kami akan membangun motor dengan spesifikasi yang sama seperti yang digunakan di Suzuka 2019, dengan pengaturan rem dan gir yang berbeda. Sayangnya, kami tidak ada waktu luang untuk menjajal motor sebelum Sepang.”

Di Sepang, YART Yamaha akan kembali diperkuat pembalap Jerman Marvin Fritz, Niccolò Canepa asal Italia, dan Broc Parkes dari Australia yang melewatkan Bol d’Or pada September lalu karena harus berkompetisi di ajang kejuaraan dunia Asia Road Racing. Parkes sudah kembali dari Asia dengan berbagai pengetahuan baru seputar Sepang karena dua ronde ARRC diselenggarakan di sirkuit ini.

Semoga tim terbaik yang menang!
Tim yang berbasis di Austria ini telah menyiapkan beberapa motor untuk 8 Hours of Sepang. Beberapa motor balap FIM EWC telah masuk ke dalam bengkelnya, termasuk salah satu motor terkuat yang akan digunakan tim Yamaha Sepang Racing di Sepang, yakni Yamaha #21. Motor tersebut akan ditunggangi oleh rider Franco Morbidelli, Michael van der Mark, dan Hafizh Syahrin.

“Kami telah menyiapkan motor yang YART gunakan di Suzuka kemarin untuk tim Yamaha Sepang Racing,” jelas Mandy Kainz. “Peralatan elektronik yang akan digunakan adalah satu-satunya pembeda motor ini di Suzuka dan Sepang. YART adalah perusahaan yang sangat besar, sehingga tidak masalah jika kami menyediakan kru dan perlengkapan bagi tim kedua. Saat ini kami memasuki musim dingin, sehingga kru YART yang sebelumnya terlibat di MotoGP dan WSBK dapat berpartisipasi karena musim balapan mereka sudah berakhir. Menyaksikan tim klien mendapatkan hasil balapan yang bagus sangatlah menyenangkan bagi kami dan hal tersebut sudah terjadi lebih dari sekali (Penz13, Wójcik Racing Team, dll). Jadi, tidak masalah jika Yamaha Sepang Racing mengalahkan kami. Semoga yang terbaik yang menang!”

Sumber [ FIM EWC ]

Related post

Return Top