YART Yamaha Pimpin Balapan di Estoril

  • 26/09/2020
  •  136 views

YART Yamaha Pimpin 12 Hours of Estoril yart yamaha pimpin 12 hours of estoril 2020 - YART Yamaha Pimpin Balapan di Estoril

YART Yamaha berhasil memimpin 12 Hours of Estoril yang kini sudah berjalan sekitar dua jam di depan F.C.C. TSR Honda France, Webike SRC Kawasaki France Trickstar dan Suzuki Endurance Racing Team, sang pemuncak klasemen.

YART Yamaha tampil dominan di Estoril. Walau sempat mengalami kendala saat start tadi, Marvin Fritz segera membayarnya dengan membawa YART Yamaha ke posisi tiga besar lalu menyalip Mike di Meglio yang sedang memacu motor timnya F.C.C. TSR Honda France. Tim pabrikan Yamaha asal Austria ini mengambil komando setelah Peter Hickman yang baru mulai membalap untuk BMW Motorrad World Endurance Team terjatuh.

BMW Motorrad World Endurance Team sempat memimpin di paruh awal balapan dengan raihan lap tercepat oleh Markus Reiterberger dengan catatan waktu 1:39.923.

Performa yang mulus ditampilkan oleh David Checa membawa Webike SRC Kawasaki France Trickstar ke urutan empat teratas setelah melakukan strategi pit stop pertama yang hanya terdiri atas pengisian bahan bakar, tanpa melakukan penggantian ban Michelin mereka. Tim Kawasaki ini terlibat duel seru dengan Suzuki Endurance Racing Team yang bermain aman sejak balapan dimulai.

Jika menghitung poin bonus yang dihadiahkan ke tim yang menempati lima besar di awal start dan tim yang berada di posisi 10 besar memasuki 8 jam balapan, ditambah dengan 52,5 poin yang diberikan ke sang pemenang, Suzuki Endurance Racing Team hanya perlu finish di urutan lima besar untuk mempertahankan peluang mereka memenangkan kejuaraan ini.

15 menit memasuki balapan, Louis Rossi dari Ducati ERC Endurance terjatuh, padahal kala itu ia sedang berada di posisi lima besar. Sepertinya kecelakaan tersebut disebabkan oleh kebocoran ban yang kemudian menyebabkan ERC Endurance harus mundur dari balapan karena Panigale V4R mereka sudah tidak bisa diperbaiki lagi.

12 Hours of Estoril – Urutan setelah 2 jam balapan

12 Hours of Estoril Live Timing

Sumber [ FIM EWC ]

Related post

Return Top