Kawasaki Indonesia Rilis Ninja 250SL KRT Edition Memperingati Kemenangan Kelima Jonathan Rea

  • 18/10/2019
  •  685 views

Kawasaki Ninja 250SL 2020 kawasaki ninja250sl krt edition - Kawasaki Indonesia Rilis Ninja 250SL KRT Edition Memperingati Kemenangan Kelima Jonathan Rea

Inikah motor Kawasaki 250cc 4-silinder itu? Motor 250 cc 4-silinder yang ada di video teaser Kawasaki Indonesia sukses membuat para fans heboh, terutama di kalangan pecinta motor sport. Namun, ini bukanlah motor yang santer dikabarkan tersebut. Kawasaki Indonesia resmi merilis Ninja 250SL 2020 pada tanggal 10 Oktober 2019 lalu. Motor ini tampil dengan warna hijau Kawasaki Racing Team (KRT) edition yang terlihat fresh! KRT edition ini sebagai bentuk penghargaan kepada KRT yang telah berhasil meraih juara dunia sebanyak lima kali berturut-turut di WorldSBK.

Video teaser dan resmi dirilisnya Ninja 250SL

Banyak orang yang ingin Ninja 250SL kembali diproduksi menjadi motor single sport yang ringan. Kawasaki Indonesia akhirnya merilis Ninja 250SL 2020 KRT edition. Tampil dengan livery KRT terbaru Ninja series model 2020, motor ini sukses menjadi perbincangan karena harganya yang murah untuk kelasnya. Motor ini berbeda dari Ninja 250 2-silinder yang juga termasuk motor sport Kawasaki.

Sebelumnya, ada video mengenai motor 250cc 4-silinder yang dirumorkan. Karena banyak orang sudah menyaksikan videonya dan mengira motor yang dirilis adalah motor yang ada di video itu, Kawasaki Indonesia dikabarkan berencana menghapus video tersebut beberapa jam setelah Ninja 250SL KRT edition dirilis.

Jadi, bagaimana kabarnya motor 4-silinder yang ditunggu-tunggu para fans?

Tenang saja, menurut majalah Jepang Young Machine, motor 4-silinder ini tetap akan dirilis di Tokyo Motor Show. Selain itu, Kawasaki juga akan memberi kejutan di EICMA (Milan Show) tanggal 4 November mendatang. Tunggu berita selanjutnya.

Spesifikasi Kawasaki Ninja 250SL Model 2020 Indonesia

Spesifikasi Utama Ninja 250SL ■ Panjang keseluruhan 1.935 mm, lebar keseluruhan 685 mm, tinggi keseluruhan 1.075mm, jarak sumbu roda 1.330 mm. Tinggi jok tidak diketahui, berat 151 kg ■ 249 cc silinder tungal 4-tak berpendingin cairan, 28 ps/9.700 rpm, 2,3 kg-m/820 rpm, transmisi 6-speed, kapasitas tangki 11 L ■ Ukuran ban depan = 100/80-17, ukuran ban belakang = 130/70-17 ■ Harga: 38,9 juta Rupiah per tanggal 10 Oktober 2019.

Ninja 250SL KRT Edition ninja 250 sl krt edition - Kawasaki Indonesia Rilis Ninja 250SL KRT Edition Memperingati Kemenangan Kelima Jonathan Rea

Ninja 250SL KRT Edition

Ninja 250SL White ninja 250sl white - Kawasaki Indonesia Rilis Ninja 250SL KRT Edition Memperingati Kemenangan Kelima Jonathan Rea

Ninja 250SL White

Sumber [ Young Machine ]

Related post

Return Top