KTM Segera Umumkan Daftar Motor Berkapasitas 490 cc

  • 27/12/2019
  •  190 views

KTM Akan Segera Umumkan Daftar Motor Berkapasitas 490 cc ktm akan luncurkan banyak model baru - KTM Segera Umumkan Daftar Motor Berkapasitas 490 cc

Sepeda motor KTM saat ini kian mudah dijumpai di jalanan. Pabrikan yang dikenal dengan warna orange cerahnya ini memang sedang gencar mengeluarkan berbagai motor model baru dalam beragam kapasitas mesin. Perlahan tapi pasti, KTM semakin mengukuhkan komitmennya dalam industri motor dan saat ini terdapat belasan sepeda motor model terbaru sedang dalam tahap pengembangan dan pengerjaan.

Induk perusahaan KTM dan Husqvarna, Pierer Mobility Group, baru saja merilis sebuah dokumen yang awalnya dipersiapkan sebagai proposal presentasi terhadap para investor bulan November lalu. Dalam presentasi tersebut, ada beberapa informasi kunci seputar keuntungan perusahaan, tingkat dan proyeksi penjualan, dan juga rencana-rencana pengembangan motor untuk brand KTM, GasGas dan Husqvarna.

Untuk KTM, rencana perusahaan meliputi perluasan varian dalam kapasitas mesin 390 cc dan 890 cc. Hal ini meliputi dua supermoto 390 terbaru (dan sepeda motor 390 Adventure yang baru diluncurkan saat musim gugur) dan sepertinya kelas 890 cc akan kehadiran dua atau tiga motor berjenis dual-purpose dan adventure. Sementara itu, model terbaru dari jenis Naked, yakni 890 Duke R 2020, telah dirilis di pameran EICMA.

[Baca Juga]
KTM Pamerkan Tiga Motor Model Barunya di EICMA 2019

Daftar Sepeda Motor KTM yang Siap Rilis sepeda motor ktm yang akan datang - KTM Segera Umumkan Daftar Motor Berkapasitas 490 cc

KTM juga berencana untuk menambahkan satu jenis kapasitas motor mesin yang baru, dan rumornya adalah 490 cc dan bermesin ganda. Kali ini bukanlah kali pertama kabar tentang keberadaan mesin terbaru ini berhembus. Ada pembicaraan internal perusahaan pada bulan September lalu mengenai mesin 490 cc usai beredarnya hasil wawancara dengan CEO KTM Stefan Pierer. Ia secara tidak langsung mengonfirmasi kebenaran berita tersebut.

Saat itu, salah satu sumber menyebutkan bahwa model-model yang akan hadir dalam kapasitas 490 cc adalah Duke, RC, Adventure, Supermoto, dan Enduro. Menurut dokumen yang dipublikasikan, memang ada lima model 490 cc yang akan dihadirkan: satu jenis ADV, dua supermoto/dual-purpose, satu naked, dan satu sport. Dengan demikian, rumor yang telah beredar bisa dibilang cukup akurat.

Dalam rencana pengembangan motor listriknya, KTM sepertinya akan meluncurkan dua model Freeride, yakni E AM dan E Light A1, dan dua dirt bike listrik SX mini.

Walaupun demikian, dokumen tersebut tidak memberikan informasi mengenai tanggal atau tahun peluncuran motor-motor model terbaru KTM, tetapi dapat dipastikan tahun 2020 adalah awal dari segalanya. Kira-kira, mana ya yang akan keluar duluan? Motor terbaru dari kelas 390 cc dan 890 cc atau 490 cc? Nantikan terus update terbarunya di Webike, ya!

[Baca Juga]
KTM SX-E 5 Junior E-Model Resmi Diluncurkan

Sumber [ RideApart ]

Related post

Return Top