BREAKING NEWS: YART dan Aviobike Juara 8 Hours of Spa Motos
- 09/06/2024
502 views
Yamalube YART Yamaha EWC Official Team berhasil menjuarai 8 Hours of Spa Motos, putaran kedua FIM Endurance World Championship 2024.
Bermula dari pole position, rider Niccolò Canepa, Marvin Fritz, dan Karel Hanika meraih kemenangan EWC berturut-turut di Circuit de Spa-Francorchamps dan kini hanya tertinggal satu poin dari Yoshimura SERT Motul dalam perebutan gelar EWC 2024.
Yoshimura SERT Motul finis kedua bersama Tati Team Beringer Racing melengkapi podium Formula EWC.
Aviobike by M2 Revo mengantarkan Aprilia meraih kemenangan di kategori Superstock disusul National Motos Honda dan Team 33 Louit April Moto.
Sumber [ FIM EWC ]