Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

  • 03/08/2023
  •  421 views

Modifikasi Z900RS 2023 modifikasi z900rs 2023 600x340 - Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

Z900RS Custom oleh Striker

Modifikasi Z900RS 2023 modifikasi z900rs 2023 - Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

Kawasaki Z900RS, motor sport neo-retro yang pertama kali diperkenalkan di Tokyo Motor Show 2017 dan terus populer, mengalami perubahan signifikan untuk model 2023 yang dirilis pada menjelang akhir 2022, termasuk perubahan nama model dari 2BL-ZR900C menjadi 8BL-ZR900K.

Ketika perubahan tersebut dilakukan, produsen aftermarket biasanya perlu mengonfirmasi apakah sparepart mereka yang sudah ada masih dapat digunakan dengan model baru. Di Jepang, misalnya, knalpot memerlukan sertifikasi pemerintah setelah disesuaikan dengan model baru dan sparepart lainnya mungkin memiliki tantangan yang berbeda. Tergantung pada produsen dan model motor, beberapa produsen aftermarket bahkan mungkin perlu memodifikasi bahan, posisi baut, atau bentuk produk mereka untuk mengakomodasi model baru. Karena perubahan seperti itu biasanya tidak diumumkan sebelumnya, setiap produsen sparepart harus memeriksa dan memverifikasi kecocokan dengan motor aslinya. Begitu dikonfirmasi cocok, maka mereka akan memperbarui informasi di situs web dan katalog mereka. Produsen harus teliti mengenai hal ini.

Namun, Striker, yang dikembangkan oleh Colors International, dengan cepat mengatasi masalah ini.

Z900RS 2023 z900rs 2023 - Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

“Kami bangga menjadi yang terdepan dalam menyediakan produk untuk peluncuran awal Z900RS dan kami juga ingin menjadi yang tercepat lagi untuk Z900RS 2023 terbaru. Jajaran sparepart dan aksesoris Z900RS kini telah menjadi lini produk unggulan kami. Kami melihat ini sebagai kesempatan sempurna untuk menarik perhatian para rider yang membeli motor baru agar mereka langsung ingat Striker jika melihat Z900RS,” komentar Striker.

Knalpot khas brand Striker telah lulus uji sertifikasi JMCA dan pada bulan Desember 2022, mereka merilis dua jenis knalpot: knalpot berbentuk bulat klasik dengan ujung carbon dan knalpot OFF-Type B berbentuk lonjong. Knalpot ini tersedia dalam dua pilihan warna – “Titanium Heat Color” dengan warna biru gradien dan “Titanium Solid” yang menampilkan tampilan alami titanium. Hanya dengan melihat sekilas motor ini, maka akan langsung terlihat bagian-bagian mana saja yang bisa dipasang. Sparepart dan aksesoris custom Striker untuk Z900RS ini wajib dilihat oleh para pemilik Z900RS 2023.

Stang

Aksesoris Z900RS aksesoris z900rs - Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

Segitiga G-STRIKER memiliki pitch shock depan 210mm dan off-set 34mm yang sama dengan ukuran bawaan. Bagian klemnya juga diatur pada ketinggian yang sama dengan bawaan. Bagian segitiga atasnya terbuat dari aluminium dan berjenis wing. Tersedia dalam tiga warna: black, brown dan silver.

Bodywork

Jok Z900RS jok z900rs - Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

Joknya original dari layanan khusus Striker bernama Striker Works. Layanan ini direkomendasikan bagi rider yang merasa jok bawaan terlalu keras dan membuat mereka lelah saat melakukan perjalanan jauh.

Skid Plate Z900RS skid plate z900rs - Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

Under cowl Aero Design SAD Special Striker tersedia dalam pilihan plain weave carbon clear gel coat finish atau FRP black gel coat finish yang memanjakan. Guard slider Striker (dipasang di sisi silinder) tersedia dalam tiga pilihan: standard silver, all black dan carbon composite. Hanger mesin billet aluminium Striker tersedia dalam warna silver seperti yang terlihat di foto dan dapat dipilih dalam warna black sebagai modifikasi tambahan.

Mesin

Cover Radiator Z900RS cover radiator z900rs - Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

Cover radiator Striker tidak hanya melindungi radiator dan fin dari kerusakan dan kotoran, tetapi juga meningkatkan penampilan motor. Perlu diketahui bahwa nomor produknya berbeda antara model yang diproduksi sebelum tahun 2020 dan yang diproduksi setelah tahun 2021. Selain itu, pelindung samping radiator SAD aero design Striker yang memperpanjang ujung sisi radiator, menghasilkan profil body motor yang lebih ramping ketika dilihat dari samping.

Intake & Knalpot

Knalpot Z900RS 2023 knalpot z900rs 2023 - Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

Knalpot full system Z900RS 2023 tersedia untuk dibeli sejak akhir 2022. Versi Black Line yang ditunjukkan pada foto kini juga tersedia. Knalpot full system Intermodel SC Striker dengan silencer OFF-TypeB dengan bentuk yang sama dan knalpot full system titanium Street Concept Striker dengan silencer juga saat ini dijual dan sangatlah populer.

Sasis

Rearset Z900RS 2023 rearset z900rs 2023 - Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

Rearset Sports Touring Concept (STC) Striker memiliki desain dengan permukaan yang rata untuk menopang seluruh telapak kaki, sehingga mengurangi kelelahan saat melakukan perjalanan jauh. Rearset ini menawarkan empat posisi yang dapat dipilih sesuai preferensi, mulai dari posisi standar. Tersedia dalam warna black anodized dan warna-warna custom lainnya.

Footstep Z900RS footstep z900rs - Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

Set footstep spesial + bracket silencer Striker dirancang untuk digunakan bersama dengan rearset STC, menawarkan keseimbangan yang sempurna antara fungsionalitas dan tampilan menawan. Set footstep ini memungkinkan rider untuk menikmati kenyamanan berkendara dengan penuh gaya. Baik footstep maupun bracket silencer dapat dibeli secara terpisah dan keduanya memiliki warna black anodized yang mewah.

Spakbor Depan Z900RS spakbor depan z900rs - Modifikasi Z900RS 2023 Terbaru Japan Custom Culture

Spakbor depan Aero Design seri SAD Striker dan jalu as roda depan Striker pun turut dipasang. Spakbor belakang Aero Design SAD Striker kompatibel dengan swingarm bawaan. Swingarm Triple Square G-STRIKER tersedia dalam finishing hard anodized, black, dan semi-gloss black.

Galeri

Spesifikasi

Part Detail
Mesin Hanger Mesin Billet Aluminium Sisi Silinder STRIKER
Hanger Mesin Billet Aluminium Sisi Kepala STRIKER
Guard Slider STRIKER
Cover Radiator STRIKER
Pelindung Samping Aero Design SAD STRIKER
Knalpot Knalpot Full System INTER MODEL SC OFF-Type B, TITAN BLACK Line Type 3 STRIKER
Rangka Segitiga G Striker OEM STRIKER
Swingarm G-STRIKER STRIKER
Suspensi Jalu As Roda Depan STRIKER
Rearset Rearset Sport Touring Concept (STC) STRIKER
Footstep Belakang Spesial STRIKER
Jok STRIKER WORKS Z900RS/CAFE Mild Seat Processing
Bodywork Under Cowl Aerodesign SAD Special STRIKER
Spakbor Depan Carbon Aero Design SAD STRIKER
Spakbor Belakang Aero Design SAD STRIKER

Related post

Return Top