Siaran Langsung EWC di Jepang Tetap Tayang di J SPORTS
- 10/04/2023
850 views

FIM Endurance World Championship dengan bangga mengumumkan bahwa kemitraan penyiaran mereka dengan J SPORTS telah diperpanjang sekali lagi, sebuah langkah yang akan memastikan kelanjutan siaran langsung EWC di Jepang.
Sebagai mitra jangka panjang EWC, J SPORTS menawarkan siaran langsung olahraga domestik dan internasional terbaik di berbagai platform, termasuk layanan on-demand.
Dimulai dengan pembukaan musim EWC, 24 Heures Motors di Le Mans (15-16 April), J SPORTS akan menayangkan seluruh ronde EWC secara langsung, termasuk Suzuka 8 Hours Endurance Race di Jepang pada tanggal 6 Agustus.
Selain liputan langsung yang sangat disegani, J SPORTS juga akan menayangkan highlight dari semua laga EWC 2023 yang akan memastikan para fans di Jepang tidak akan melewatkan aksi-aksi penting, terlepas dari perbedaan waktu antara Eropa – tempat berlangsungnya tiga dari empat balapan EWC – dan Jepang.
Jean-Baptiste Ley, Direktur Seri EWC untuk promotor Discovery Sports Events, mengatakan: “Jepang tetap menjadi pasar utama untuk EWC, baik melalui partisipasi pabrikan motor dan perusahaan ban, tetapi juga melalui tim dan rider. Dengan putaran ketiga EWC yang berlangsung di Sirkuit Suzuka yang ikonik, liputan yang intensif tentang kejuaraan ini sangat penting untuk meningkatkan paparan acara ini dan menumbuhkan basis fans EWC dan para pemangku kepentingannya.”
Shinya Yamaki, General Manager Departemen Produksi Kreatif untuk J SPORTS, mengatakan: “Kami bangga dan senang dapat mengumumkan perpanjangan kerja sama ini dan menghadirkan balap motor paling bergengsi di dunia dengan membawa FIM Endurance World Championship kepada para fans di Jepang. Nilai dari EWC, termasuk Suzuka 8 Hours Endurance Race yang sangat populer di kalangan fans Jepang, telah meningkat dari tahun ke tahun di Jepang. J SPORTS bersedia untuk berkontribusi pada perkembangan EWC dan pertumbuhan basis fans di Jepang dengan menayangkan semua putaran EWC secara langsung.”
Selain tim F.C.C. TSR Honda France dan Yoshimura SERT Motul yang telah meraih gelar juara dunia EWC, tim Kawasaki Webike Trickstar kini juga dimiliki oleh orang Jepang, setelah pengambilalihan tim asal Prancis SRC milik Gilles Stafler oleh Ryuji Tsuruta. Hal ini dilakukan melalui kerja sama dengan organisasi Jepang River Crane (Webike) dan Motohouse Co.
Sementara itu, Cocoro Atsumi, Takeshi Ishizuka dan Kazuki Watanabe merupakan tiga rider dari Jepang yang berkompetisi di EWC musim ini, sedangkan Hikari Okubo akan mengikuti 24 Heures Motos untuk Metiss dalam kategori Experimental.
Sumber [ FIM EWC ]