Perkembangan Bagus Honda Viltaïs Racing di EWC Suzuka 8 Hours
- 06/08/2023
694 views
Honda Viltaïs Racing bisa tampil lebih baik dan mencatatkan rekor baru saat kualifikasi Coca-Cola Suzuka 8 Hours Endurance Race ke-44 kemarin.
Tim privateer asal Prancis ini akan memulai balapan ronde tiga FIM Endurance World Championship 2023 di posisi ke-21 berkat catatan waktu terbaik dari Florian Alt 2 menit 08,607 detik.
Alt berhasil membawa perubahan dari penampilan hari Jumat yang juga diikuti oleh meningkatkan performa rekan setim Leandro Mercado dan Steven Odendaal di hari kedua pekan balapan.
Team Manager Yannick Lucot berkata sesaat setelah Kualifikasi Kedua kemarin: “Kami membuat perkembangan yang bagus hari ini. Hanya ada tiga motor yang pakai ban Pirelli di Suzuka termasuk kami, dan kami jadi yang tercepat, yang tentunya sangat memuaskan bagi kami.
“Kami tahu saat Latihan Malam bahwa ketika suhu turun, kami bisa lebih kompetitif. Kami tidak bisa bertarung di urutan depan tahun ini, tapi kami mencoba untuk memaksimalkan setiap peluang yang ada. Ini kali pertama kami balapan di Suzuka dengan motor dan ban baru. Seluruh kru tim akan berusaha keras agar bisa membawa pulang beberapa poin.”
Sumber [ FIM EWC ]
Reiterberger Bertekad Bangkit di EWC Suzuka Setelah Crash
EWC Suzuka 8 Hours Siap Dimulai dengan Team HRC Pimpin Pemanasan